SUMATERA BARAT, Eksisjambi.com – Sumatera Barat di kenal sebagai daerah yang kaya akan pegunungan, salah satunya pasangan gunung yang tampak bergandengan, yakni Gunung Singgalang dan Gunung Tandikek dan Keduanya berdiri megah di antara tiga kabupaten, yaitu Agam, Tanah Datar, dan Padang Pariaman.
Gunung Singgalang merupakan gunung tertinggi di antara keduanya dengan ketinggian sekitar 2.877 meter di atas permukaan laut (mdpl), Gunung ini berstatus tidak aktif dan menjadi salah satu tujuan pendakian favorit karena keindahan alam serta panorama kawahnya.
Sementara itu, di sisi lain berdiri Gunung Tandikek yang lebih rendah dengan ketinggian sekitar 2.438 mdpl dan Berbeda dengan Singgalang, Tandikek tercatat sebagai gunung aktif dan masih dipantau aktivitas vulkaniknya.
Fenomena gunung yang tampak berdampingan ini bukan hanya terjadi pada Singgalang dan Tandikek, di wilayah Sumatera Barat juga terdapat pasangan gunung serupa, yakni Gunung Talamau dan Gunung Pasaman, yang terletak di perbatasan Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Pasaman Barat.
Kehadiran “gunung kembar” di Sumbar tidak hanya memperkaya keindahan alam, tetapi juga menjadi daya tarik wisata sekaligus sumber pengetahuan geologi bagi para peneliti dan pendaki serta pecinta alam. (*)