eksisjambi.com, Sungai Penuh- Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Sungai Penuh nomor urut 2, Fikar Azami -Yos Adrino kembali melakukan blusukan ke desa – desa di Kota Sungaipenuh.
Kali ini, Keduanya turun ke sejumlah desa di Kecamatan Kumun Debai pada Rabu 14 Oktober 2020. Blusukan mulai star di Desa Air Teluh, dilanjutkan ke Kumun Mudik dan Muara Jaya.
Kedatangan Fikar – Yos disambut antusias warga desa tersebut. Mulai dari kaum muda, emak-emak dan bapak-bapak masyarakat Kumun.
Salah Satu Tokoh Masyarak, Buya Ass’ad, Menuturkan Respon Positif dan Optimis Pasangan Fikar- Yos Menang di Pilkada 9 Desember Mendatang
“Masyarakat Kumun Antusias dan Merespon Sangat Baik Atas Blusukan Yang di Lakukan Fikar Azami dan Yos Adrino, Tentu ini Membuat Warga Mengenal Secara Langsung dengan Paslon Nomor urut 2 Fikar- Yos dan Mendoakan Semoga Pasangan Fikar-Yos Sehat Selalu dan Sukses Kedepannya.”Ungkap Tokoh Masyarakat Kumun Debai.
Blusukan merupakan agenda harian Fikar Azami – Yos Adrino bertujuan bersilaturahmi serta berdiskusi untuk menyerap dan mendengar langsung aspirasi warga.
” Terima kasih atas sambutan dan dukungannya. Ini menjadi motivasi saya dan bang Yos untuk memenangkan Pilwako Sungaipenuh,” ujarnya.
“Dengan semangat dan sambutan warga seperti ini, saya yakin kita bisa menang di Kecamatan Kumun Debai,” pungkasnya(Rul/Rm).