Home / Kerinci

Selasa, 30 Maret 2021 - 20:03 WIB

Anggaran Penanganan copid 19 kabupaten kerinci capai Rp 207 M

Kerinci- Pemerintah Kabupaten Kerinci melalui Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) telah melakukan proses realokasi dan refocusing Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2021 untuk penangan Covid-19, dimana dari refocusing anggaran tersebut dihasilkan dana sebesar Rp.207 Milyar untuk seluruh penanganan Covid-19 di Kabupaten Kerinci.

Hal ini diungkapkan Pj. Sekda Kerinci Asraf saat dikonfirmasi usai mengikuti rapat briefeng rutin Tim Gugus Tugas Kabupaten Kerinci, Selasa (30/03/2021) siang.

Baca Juga :  Pj. Bupati Asraf Tandatangani Nota Kesepakatan Bersama Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jambi

“Dana sebesar Rp.207 milyar tersebut dialokasikan pada 14 Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk OPD yang menerima anggaran cukup besar yakni Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, RSU Mayjen H. A. Thalib Kerinci dan Dinas Pekerjaan Umum,” jelasnya.

Sementara itu, untuk memastikan agar penggunaan anggaran penanganan Covid-19 berjalan sebagaimana mestinya, maka Pemerintah Kabupaten Kerinci akan melakukan pendampingan terhadap masing-masing OPD yang menerima alokasi anggaran penangan Covid-19 tersebut dalam hal ini dilakukan oleh penegak hukum seperti kejari.

Baca Juga :  Giliran Masyarakat Muara Hemat Dukung Penuh Untuk Paslon Monadi - Murison 

Asraf juga mengingatkan kepada seluruh OPD, agar mempergunakan dana anggaran penanganan Covid-19 dengan penuh kehati-hatian, mengingat penggunaan anggaran ini nantinya juga akan di audit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).

“Ini perlu dilakukan agar jangan sampai setelah wabah Covid-19 berakhir, justru menjadi musibah bagi OPD itu sendiri karena dalam menggunakan anggaran tidak sesuai dengan aturan,” tutupnya
(Tim)

Share :

Baca Juga

Kerinci

PLTA Merangin Kembali Lakukan Sosialisasi Bersama Tokoh dan Warga Desa Muara Imat

Advertorial

Rektor Dr H.Asy’ari Dampingi Gubernur Alharis Dalam Syukuran Atas di Lantiknya PJ.Bupati Asraf

Daerah

Satlantas Polres Kerinci Lakukan Bakti Sosial dan Donor Darah di Suasana HUT Lalulintas Bhayangkara ke-69

Advertorial

PJ.Bupati Asraf Sambut Kunker Jusuf Kalla di Kerinci

Advertorial

Bupati H.Adirozal Buka pelatihan, pembekalan dan uji sertifikasi tenaga kerja kontruksi tingkat terampil

Daerah

Pemkab Kerinci Serahkan Bantuan Bagi Korban Kebakaran di Cupak

Daerah

Pemerintah Kabupaten Kerinci Gelar perayaan Tahun Baru Islam 1444 Hijriah 

Daerah

Kadis Maya Novefri Kerahkan Alat Berat ke Lokasi Banjir Lahar Dingin