Eksisjambi.com,Sungai Penuh – Apotek dan Praktek Mandiri Mayra Farma merayakan hari jadinya yang pertama dengan menggelar rangkaian kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Bertempat di Jalan Depati Parbo, Desa Sandaran Galeh, Kecamatan Kumun Debai, Kota Sungai Penuh, peringatan ulang tahun ini berlangsung meriah pada Minggu (29/6/2025) pagi dan diikuti antusias oleh ratusan warga, terutama kaum lansia.
Kegiatan ini diawali dengan senam sehat bersama lansia yang berlangsung penuh semangat di halaman depan apotek. Tak hanya itu, Mayra Farma juga menyediakan pemeriksaan kesehatan gratis bagi seluruh peserta, meliputi pemeriksaan tekanan darah (tensi), gula darah, kadar asam urat, hingga kolesterol. Pemeriksaan dilakukan oleh tenaga medis profesional di bawah pengawasan langsung pemilik apotek sekaligus dokter praktek, dr. Ferdy Anggara.
Momen istimewa ini turut dihadiri oleh Walikota Sungai Penuh, Alfin, SH, yang datang bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kota Sungai Penuh, Sri Kartini, serta sejumlah tokoh masyarakat dan alim ulama dari Kumun Debai. Kehadiran mereka menambah semarak acara dan menjadi bentuk nyata dukungan pemerintah terhadap pelayanan kesehatan mandiri berbasis masyarakat.
Dalam sambutannya,Ny. Harpia Neli.STr.Kes, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang telah mendukung Mayra Farma selama satu tahun terakhir. Ia juga menyampaikan ucapan selamat datang secara khusus kepada Wako Alfin dan Ibu Sri Kartini yang berkenan hadir di tengah kesibukan mereka.
“Hari ini adalah hari yang sangat spesial bagi kami di Mayra Farma. Perjalanan satu tahun ini tidak lepas dari dukungan dan kepercayaan masyarakat Kumun Debai dan sekitarnya, Semoga ke depan kami bisa terus memberikan pelayanan terbaik dan berkontribusi nyata untuk kesehatan masyarakat dan mendukung program pemerintah kota sungai Penuh,” ujar Harpia Neli.STr.Kes
Walikota Sungai Penuh, Alfin, SH dalam arahannya juga menyampaikan selamat ulang tahun kepada Apotek dan Praktek Mandiri Mayra Farma. Ia mengapresiasi kegiatan sosial yang digelar dan menegaskan bahwa kehadiran apotek ini telah memberikan kontribusi nyata dalam mendukung program pemerintah kota, khususnya di bidang pelayanan kesehatan bagi lansia.
“Saya ucapkan selamat kepada Apotek Mayra Farma atas satu tahun pelayanannya. Ini bukan hanya perayaan ulang tahun, tapi juga bentuk nyata kepedulian terhadap kesehatan masyarakat. Terlebih, program ini selaras dengan visi kami untuk meningkatkan kualitas hidup lansia agar tetap sehat, aktif, dan mandiri,” jelas Alfin.
Ia juga menambahkan bahwa Pemerintah Kota Sungai Penuh melalui Program Kesehatan Lansia yang terintegrasi dengan BPJS Kesehatan, terus mendorong fasilitas pelayanan kesehatan untuk lebih dekat dan peduli kepada masyarakat lapisan bawah, terutama lansia yang rentan terhadap penyakit degeneratif.
Sebagai puncak acara, dilakukan pemotongan tumpeng oleh Wako Alfin sebagai simbol rasa syukur dan harapan untuk keberlanjutan serta keberkahan Mayra Farma di tahun-tahun mendatang. Tak hanya itu, acara juga dimeriahkan dengan pembagian doorprize menarik khusus untuk para ibu lansia yang hadir dan dilanjutkan pemeriksaan kesehatan gratis.
Para peserta tampak bahagia dan bersemangat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Salah seorang warga lansia, Ibu Mardiah (65), mengaku senang bisa ikut serta. “Saya senang sekali ada acara seperti ini. Badan jadi segar setelah senam, lalu bisa periksa kesehatan tanpa bayar. Mudah-mudahan apotek ini makin maju,” ucapnya penuh semangat.
Dengan semangat kebersamaan dan pelayanan, perayaan ulang tahun ke-1 Apotek dan Praktek Mandiri Mayra Farma bukan hanya menjadi ajang syukuran, tetapi juga momentum mempererat hubungan antara tenaga kesehatan, pemerintah, dan masyarakat dalam mewujudkan kota Sungai Penuh yang lebih sehat dan sejahtera.(Khairul)